Thursday 2 May 2013

Unsur pokok seni rupa



Seni rupa dibangun sejumlah unsur yang membentuk kesatuan yang padu sehingga karyanya dapat dinikmati secara utuh. Secara elementer, unsur-unsur yang membangun karya seni rupa tersebut terdiri dari garis, bentuk, warna, dan komposisi.

            1.   Garis
Garis merupakan unsur utama dalam karya seni rupa, dalam ilmu matamatika, garis didefinisikan sebagai kumpulan titik yang berangkai. Bentuk garis ini bermacam-macam, ada garis bergelombang, dan garis terputus-putus.
Kesan watak dari garis ini misalnya :
-          Garis tegak melambangkan keagungan, kestabilan
-          Garis miring mengingatkan pada kegoncangan, tidak stabil, gerak
-          Garis tegas, kuat, terpatah-patah mengesankan kekuatan
-          Garis halus, melengkung-lengkung berirama mengesankan kelembutan, kewanitaan

            2.    Bidang
Bidang terbentuk dari satu atau sekumpulan garis yang membentuk bidang tertutup, bidang terbentuk pula karena adanya perpotongan beberapa garis pada pangkalnya. Garis-garis ini akan membentuk garis keliling yang saling berhubungan dan bersambung satu sama lain sehingga membentuk bidang.
Bidang dapat pula dibentuk oleh goresan sesuatu yang berukuran besar seperti goresan kuas cat pada permukaan kanvas atau dinding.

             3.   Bentuk
Bentuk merupakan wujud yang dibentuk oleh sekumpulan garis dan bidang. Bentuk ini terdiri atas dua kelompok besar, yakni bentuk geometris dan bentuk organis.
a.      Bentuk geometris yaitu bentuk-bentuk tertentu yang terukur dan dapat didefinisikan
b.      Bentuk organis yaitu bentukl alamiah yang sudah mengalami perkembangan, tidak lagi terukur dan sukar didefinisikan.

            4.  Warna
Warna merupakan unsur penting dalam seni rupa karena selain dapat menimbulkan kesan keindahan dan menyenangkan, warna juga dapat memberi kesan bermacam-macam pada diri si pemandang. Warna dapat memberikan kesan jauh dan dekat (presfektif), dapat menimbulkan rasa sejuk, hangat, dan yang lainnya.
            Secara teoritis warna-warna yang ada di alam ini dibangun oleh tiga warna pokok yang dinamakan warna primer. Warna-warna primer terdiri dari warna magenta (merah), cyan (biru), dan yellow (kuning). Percampuran antara warna-warna primer akan menghasilkan warna-warna sekunder, warna tersier, dan seterusnya.
            Penggunaan warna dalam seni rupa sudah tampak sejak zaman prasejarah, seperti yang dapat kita ketahui pada lukisan-lukisan gua yang ada di Spanyol (Altamira) dan Perancis selatan. Bangsa-bangsa Yunani dan Romawi secara sungguh-sungguh mempelajari warna, demikian juga bangsa mesir purpa yang telah menggunakan warna yang terbuat dari bahan logam maupun dari tanah liat yang diolah dengan campuran zat perekat.

Total Pageviews